Tips Aman Di Mall Era New Normal? Cuci Tangan Pakai Sabun!

11 komentar
tips aman ke mall di masa new normal

Kerasa nggak sih kalau sekarang kita jadi rajin banget cuci tangan pakai sabun? Nggak cuma itu, bahkan saya sekarang juga menambahkan hand sanitizer sebagai finishing touch. Maklum, cuci tangan pakai sabun dan hand sanitizer sekarang sudah jadi kebiasaan yang melekat kuat karena pandemi covid-19 ini. Meski dalam 8 bulan terakhir saya lebih sering di rumah, habit itu selalu dijalankan.

Tapi memang, ada aja hal yang bikin saya harus keluar dari rumah: misalnya saat harus work from office atau belanja kebutuhan bulanan yang cuma bisa dilakukan di supermarket.

Sekarang saya mau bahas tips aman saat harus ke mall di saat pandemi Covid-19 kayak gini. Boleh juga lho tambahin tips ala teman-teman di kolom komentar.

1. Pastikan Tubuh Dalam Kondisi Sehat

Jangan pernah keluar rumah dan pergi ke tempat umum dalam kondisi demam.

Eh lagian kalau demam, harusnya nggak boleh masuk ke mall ya karena pasti nggak lulus pas diukur suhunya dengan thermogun. Kalau thermogun-nya nggak eror sih ya... #uhuk haha

2. Wajib Pakai Masker

Masker nggak hanya wajib dipakai saat ke mall ya, tapi harus dipakai setiap kali kita keluar rumah meski cuman ke warung tetangga buat beli odading atau cireng.

cara aman saat belanja di mall
meski engap, masker kudu terus dipake ya...

3. Selalu Cuci Tangan Pakai Sabun Dan Bawa Hand Sanitizer Sendiri

Saat masuk ke mall, kita harus cuci tangan pakai sabun di tempat yang disediakan lalu pakai hand sanitizer agar makin oke proteksinya. 

Yup, cuci tangan dan hand sanitizer adalah duet maut yang nggak boleh dilewatkan di masa pandemi kayak gini. Karena itu wajib banget bawa hand sanitizer sendiri meski mall atau supermarket menyediakan hand sanitizer di beberapa titik.

Maklum, kalau lagi belanja kan mau nggak mau kita harus memilih barang untuk dibeli. Ada juga saat-saat di mana kita tiba-tiba pengen garuk pipi, ngucek mata, dan lain-lain. Emang ya... di masa-masa nggak boleh sembarangan megang muka, eh kok muka tiba-tiba gatel lah, hidung pengen digaruk lah. Hadeh....

tips saat main di mall

Kalau bawa hand sanitizer sendiri, kita bisa dengan mudah membersihkan tangan sebelum menyentuh wajah.

4. Jangan Bawa Anak Saat Ke Mall

Terutama anak dengan usia kurang dari 5 tahun. Apalagi masih bayi.

Anak-anak termasuk ke dalam kelompok rentan terkena covid-19, karena itu alangkah baiknya jika anak di bawah 5 tahun tidak dibawa masuk ke mall. 

5. Tentukan List Tujuan Ke Mall Dengan Rinci

Berada di supermarket atau mall yang sebagian besar tertutup dan penuh AC akan sangat beresiko pada kesehatan kita, karena itu daftar belanja hukumnya wajib. 

Saya sendiri selalu punya "list to buy" di aplikasi catatan handphone yang menjadi guideline apa saja yang harus dibeli. Menentukan apa saja yang akan dibeli saat di supermarket atau mall membuat saya bergerak lebih cepat dan efisien. Tanpa banyak menghabiskan waktu di dalam supermarket, semua barang yang saya butuhkan bisa dibeli.

Efek lain saat memiliki daftar belanja adalah saya bisa lebih hemat karena tidak tergoda membeli barang-barang yang sebenarnya tidak saya butuhkan.   

6. Bawa Peralatan Shalat Sendiri

Saya sendiri terbantu dengan pakaian dan hijab menutup dada sehingga saya hanya butuh membawa sajadah lipat saja saat harus shalat di mall. 

Tapi saya dan suami sangat menghindari shalat di mall.

Sehingga kami lebih suka ke mall di pagi hari dan pulang ke rumah lagi maksimal jam 1 siang sehingga masih bisa shalat dzuhur di rumah dengan tenang.

7. Hindari Kerumunan Saat Di Mall

Memang sekarang kapasitas mall yang diperbolehkan hanya 50%, tapi tetap saja kadang-kadang di supermarketnya nampak sangat ramai. 

Salah satu tips yang bisa dilakukan adalah hindari ke supermarket di tanggal gajian. Misalnya ke mall di pertengahan bulan. 

Kalau sulit (karena memang kebanyakan dari kita kan punya uangnya pas gajian, hehe) maka yang bisa dilakukan adalah datang saat jam buka mall dan pulang sebelum jam makan siang.

8. Utamakan Bayar Cashless

Nggak bisa dipungkiri kalau uang adalah salah satu media penyebaran virus corona. Karena itu sedapat mungkin kita menggunakan metode cashless saat membayar belanjaan. Jika tidak punya saldo cukup di ewallet atau merchant tempat kita belanja tidak kerjasama dengan ewallet yang kita punya, maka gunakan debit (atau credit) card. Setelahnya kartu yang dipakai untuk transaksi wajib dibersihkan dengan hand sanitizer. Setau saya kartu nggak bakalan rusak kalau disemprot sama hand sanitizer ya, please correct me if i was wrong ya.

Jika terpaksa menggunakan cash atau uang kertas, uang kembalian dari kasir juga harus disemprot sama hand sanitizer. Rempong ya, sis... tapi demi kesehatan, mau gimana lagi kan..

Untuk habit ini, saya salut sama suami yang nggak pernah lupa nyemprot hand sanitizer di seluruh benda yang disentuh orang lain. 

9. Bawa Peralatan Makan Sendiri Kalau Mau Dine In Di Restoran

Abis belanja kadang kita lapar ya... kalau udah nggak bisa ditahan laparnya ya terpaksa saya dan suami dine in di restoran di mall. Daripada maagnya kumat kan. 

Selama pandemi, kalau nggak salah ingat, saya dan suami cuma 1 kali dine in di restoran.

tips saat masa pandemi

Waktu itu kami menggunakan sendok dan garpu sendiri buat makan di restoran. Suami saya memang menyimpan peralatan makan di dalam tas kecilnya. Dari segi preventif penyebaran virus corona, cuma bawa sendok dan garpu doang nampak "percuma" karena harusnya piring juga bawa sendiri. Tapi kan nggak mungkin, hehe. Kami saat itu berfikir, setidaknya ada something yang kami lakukan untuk mem-protect diri.

10. Hindari Transportasi Umum

Sebenarnya ini nggak cuma saat kita mau ke mall, tapi juga saat kita bepergian ke manapun. Untuk memutus mata rantai virus corona, baiknya hindari penggunaan transportasi umum. 

Saya dan suami kalau ke mall atau belanja selalu menggunakan mobil. Kalau ke kantor, baru deh pake motor.

...

Jika menerapkan 10 tips aman ke mall di masa new normal di atas, insyaAllah kita akan lebih aman dan akan memperkecil resiko tertular covid-19. Tapi pada akhirnya, meminimalkan ke luar dari rumah adalah hal paling efektif untuk menjaga diri dan juga orang lain.

Sebagai seorang muslim, alangkah baiknya jika kita bisa bermanfaat bagi orang lain. Jika tak banyak manfaat yang bisa kita berikan, maka yang bisa dilakukan adalah meminimalkan mudharat atau kerugian untuk orang lain. Salah satunya adalah mencurigai diri sebagai OTG (orang tanpa gejala) atau carrier virus corona sehingga tidak bermudah-mudah saat akan keluar dari rumah.

Stay safe and stay strong,

Susie Ncuss

susie ncuss
a Devoted Wife who is addicted to Traveling, Halal Food, and Good Movies.
Contact
Email: emailnyancuss@gmail.com
Click http://bit.ly/travelndate to chat me via whatsapp

Related Posts

11 komentar

  1. Kakau yang saya tahu, anak2 justru termasuk yang imunitasnya tinggi dibandingkan usia di atasnya. Cuma repotnya kadang anak2 enggak betah pakai masker kalau keluar rumah.

    BalasHapus
  2. Aku juga ga bermudah2 keluar rumah selama masih pandemi begini Mba, tapi klo sudah kebutuhan dasar banget mau ga mau. Anak2 juga gapernah dibawa ke supermarket, takut akutu.. Kan mereka suka pegang ini itu dan usap2 wajah, duh ambyar. Jadi kalo terpaksa bawa jalan ya dalam mobil aja

    BalasHapus
  3. Aku sekali ke Mall saat pandemi itu ke Tran****t. Karena ada kerjaan juga sih jadi kesana. Masih sangat sepi dan memang pihak mall sudah melakukan protokol kesehatan. Banyak tersedia tempat cuci tangan di berbagai sudut dan satpam juga gerilnya. Penting banget kita sebagai masyarakat kudu ikut aturan juga ya.

    BalasHapus
  4. Sampe sekarang belum berani ke Mall, paling banter cuma ke swalayan aja yg deket rumah

    BalasHapus
  5. Beberapa waktu lalu trpaksa banget ke mall. Alhamdulillah disediain tempat cuci tangan di berbagai tempat. Masuk toko pun dikasi hand sanitizer. Jadi udah ketat banget sih kayaknya skrg. Jadi masyarakat aware dengan virus ini

    BalasHapus
  6. Selama pandemi sejak bulan Maret, saya memang tergolong sering ke mall
    karena memang ada keperluan yang mendesak
    itupun kalau tidak terpaksa saya juga tidak akan pergi
    yang penting, protokol kesehatan tetap harus dijalankan
    dan menghindari keramaian apalagi sekarang sudah banyak mall yang buka
    semoga pandemi ini segera berlalu

    BalasHapus
  7. Sudah era new normal, kita bisa kembali beraktifitas ke luar. Termasuk ke mall juga.

    Boleh juga tips aman ke mall nya. Bisa banget buat panduan kalau lagi pingin main ke mall.

    BalasHapus
  8. Makasi mbaNcuss share nya, terus terang aku masi takut nge-mall masi ngeri2.. rekor ni aku 6 bulan lom ke mall samsek hihih

    BalasHapus
  9. Benar mbak, aku ngemall ya klo bnr2 butuh saja, dabn selalu pake cashless klo transaksi

    BalasHapus
  10. kalau aku lihat skrg mall juga agak sepi ya, dan banyak resto yg tutup juga dan barang juga masih stok lama beluma da yg baru, jd amanlah bisa jaag jarak

    BalasHapus
  11. Sippo, berguna sekali tipsnya. Aku sekian kali ke mall saat pandemi gini sih prefer ke fastfood yg makanannya sekali pakai (tapi memang tidak wasteless). Setuju kalo ada perlu aja baru ke mal.

    BalasHapus

Posting Komentar